Saya cukup lama mengetahui keterlibatan gerakan islam Negara Islam Indonesia (NII) yang berpusat di pondok pesantren Az Zaitun, terlebih ada beberapa teman saya di masa sekolah dan kuliah dahulu dikenal sebagai kader NII. Kehebatan NII ini terlihat pada keahlian mereka dalam mengkader anggota baru. Cara dakwahnya bukan memakai cara yang seperti biasanya ceramah ke masjid-masjid, mereka menggunakan cara dakwah fardiyah atau dakwah yang menyasar kepada orang perorang. Mereka sudah punya target yang spesifik dan potensial untuk ditarik harta dan tenaganya untuk kepentingan gerakan NII. Saya sendiri punya pengalaman ketika kuliah dikader oleh NII dengan cara diajak diskusi dan debat mengenai masalah Indonesia dan Islam sebagai solusinya. Sekitar 1 jam saya diberikan dalil dan logika agar saya masuk NII dan hasilnya jelas gagal. Mereka belum tahu semenjak bangku sekolah sering bergesekan dengan kader NII dan pengetahuan saya mengenai gerakan keislaman cukup mampu melawan serta membalas dokt...