Dalam agama ada tiga hal yang seringkali keberadaaanya tidak disadari dan mencampur adukan seolah berasal dari agama, padahal kalau mau kita telaah dan teliti lebih detail lagi bahwa ada yang namanya ajaran, budaya dan teologi.
Untuk bisa mengidentifikasi apa itu ajaran, budaya dan teologi yang ada di dalam agama, kita harus mengetahui dan memisahkan terlebih dahulu mana yang masuk ke dalam kategori ketiganya.Jangan sampai kita gagal paham, yang membuat kita menyamaratakan semuanya berasal agama, padahal itu bagian dari ajaran, bukan bagian budaya dan teologi. Ini bagian budaya di dalam agama, bukan ajaran atau teologi. Begitupun dengan teologi pun terpisah dengan ajaran dan budaya.
Sekarang kita coba perjelas dengan contoh ajaran yang ada di agama, sedekah atau berbagi dalam bentuk menyisihkan sebagian rezeki kita kepada orang lain, ajaran sedekah ini ada hampir di semua agama. Sebab ajaran ini bersifat universal, setiap agama memiliki kesamaan ajaran yang berisikan kebaikan yang universal, bedanya ada di istilah penyebutan namanya saja.
Selanjutnya mengenai budaya di dalam agama, terkait budaya ini tergantung asal muasal agama itu lahir, tumbuh dan berkembang. Ketika agama tersebut berasal dari arab, budaya arab akan banyak ditemui di agama tersebut. Budaya memakai baju gamis adalah budaya arab yang biasa dipakai oleh pria arab, memakai gamis bukan hanya di masjid, mereka biasa di aktivitas kesehariannya memakai baju gamis.
Teologi adalah ilmu yang mempelajari segala sesuatu tentang Tuhan dan keyakinan beragama. Teologi ini yang membedakan antara agama yang satu dengan yang lainnya, sebab setiap Tuhan dalam beberapa tradisi agama punya penyebutan nama yang berbeda, cara peribadatan menyembah Tuhan yang berbeda, termasuk kitab suci dan pembawa sabda Tuhan yang berbeda.
Dengan mengetahui adanya perbedaan ajaran, budaya dan teologi yang ada di dalam agama, kita bisa secara bijak memilah dan memilih mana saja yang baik untuk diabadikan atau cukup dilestarikan.
Agama sebagai sumber inspirasi kebaikan bagi umat manusia menghadirkan ajaran kebaikan yang universal dipakai untuk kebermanfaatan sesama manusia dan kehidupan.
Budaya yang masih relevan dengan perkembangan zaman dilestarikan sebagai warisan leluhur di masa lalu, sedangkan teologi ditempatkan sebagai hasil interpretasi di masa lalu.
Komentar
Posting Komentar